Pengaruh Persepsi Harga, Kualitas Produk, Promosi, Terhadap Kepuasan Pelanggan Martabak Mertua Di Bogor

  • hari Prasetio STIE PARIWISATA INTERNASIONAL
  • verry cyasmoro
Keywords: pengaruh persepsi harga, kualitas produk, promosi, terhadap kepuasan pelanggan, martabak mertua di bogor

Abstract

Melihat keadaan ekonomi secara global saat ini sedang dalam persaingan persaingan yang sangat tinggi dan ketat dalam bisnis kuliner. Dimana pengaruh dari globalisasi tersebut menyebabkan semakin terbukanya arus perdagangan dunia. Setiap perusahaan atau jasa harus siap dan mampu beradaptasi dengan segala perubahan pesat, Dengan perkembangan teknologi saat ini, persaingan rumah makan/kuliner di berbagai bidang, salah satunya adalah bisnis kuliner Martabak Mertua di Bogor dengan menyebarkan kuisioner sebanyak 100 orang kepada pengunjung Martabak Mertua di Bogor. Penyebaran kuisioner kepada responden menggunakan teknik accidental sampling. Analisis data dengan menggunakan analisis regresi berganda (multiple regression) karena variabel independen dalam penelitian ini terdiri dari tiga variabel Deskripsi karakteristik responden yang dilakukan dalam penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran tentang karakteristik responden terhadap tujuan Pelanggan Martabak Mertua di Bogor, dilihat dari jenis kelamin, usia, Pekerjaan, dan jumlah Pembeelian pada Martabak Mertua di Bogor Berdasarkan hasil penelitian, Persepsi Harga 41.8%  katagor Sedang yang bepengaruh positif terhadap kepuasan pelanggan dan Kualitas Produk 45.6% katagori sedang yang berpengaruh positif terhadap kepuasan pelanggan Promosi 72.6% katagori kuat yang berpengaruh positif terhadap kepuasan pelanggan, dsn secsrs simultan 72.6% terdapat pengaruh Persepsi Harga, Kualitas Produk, Promosi berpengaruh signifikan terhadap Kepuasan Pelanggan.

Published
2022-12-20