PENGARUH AMENITAS, ATRAKSI WISATA DAN CITRA DESTINASI UNTUK MENINGKATKAN KEPUTUSAN BERKUNJUNG DI TAMAN MARGASATWA RAGUNAN
Abstract
Penyelenggaraan riset data ini menerapkan teknik kuantitatif dengan menggunakan aplikasi SMART-PLS. Populasi dalam riset ini ialah pengunjung yang berkunjung ke Taman margastwa Ragunan, teknik penggunaan untuk mendapatkan sample menggunakan purposive sample. Responden sebesar 180 orang pelanggan dan 30 responden untuk uji validitas dan reliabilitas. Hasil penelitian menyatakan tidak ada informasi indikator yang memiliki nilai outer loading < 0,5, seluruh indikator dengan nilai lebih dari 0,5 dapat digunakan dalam studi selanjutnya, sesuai dengan hasil pemrosesan data. Nilai Q-Square terhadap keputusan berkunjung sebesar 0,316, menyatakan relevansi prediktif yang kuat untuk amenitas, daya tarik wisata, serta citra destinasi. Hipotesis 1, 2, dan 3 diterima yang menunjukkan bahwa amenitas, daya tarik wisata, serta citra destinasi mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap keputusan mengunjungi suatu destinasi.